CTR Naik… CPC Kumat Maning Son | Adsense
Baru kali ini, setelah masa emas tahun 2012, CTR website saya naik lagi ke kisaran 3%.
Waktu itu, tahun 2012, CTR website saya bisa tembus 5% loh. Sedangkan mulai tahun 2013 akhir, CTR paling mentok adalah 2%. Rata-ratanya 1.6%.
Sedangkan CPC, sama kayak CTR, terus turun, faktor utamanya adalah mobile user yang meningkat drastis berkat smartphone Android murah.
Tapi ya masih kisaran 0.07 – 0.06, lumayan laaah.
Paling turun waktu itu pas awal tahun, itu pun masih cukup lumayan.
Yang parah adalah….
Masa-masa sekarang, CPC tembus 0.02 masbrooooooooooooooooo… weleh-weleh….
Dengan CTR kisaran 2.5 – 3%, pendapatan masih ngenes. Bisa bayangkan, kalau CPC normal, maka pendapatan akan berada di kisaran 3 – 5 kali lipatnya.
Apa sebabnya?
Tak taulah awak… mungkin seperti awal tahun, di masa setelah lebaran, banyak perusahaan besar dan pengusaha perorangan yang mengurangi budget iklan habis-habisan setelah sebelumnya bertempur di bulan belanja nasional.
Faktor lainnya, para pengiklan tambah sedikit, sehingga persaingan perebutan posisi iklan pun rendah, yang akhirnya kembali lagi berefek pada nilai CPC.
Kapan Normal Lagi?
Yang jelas, 2 bulan lagi, CPC Adsense saya yakini bakalan naik, ini karena bakal ada acara akhir tahun, libur nasional, dan christmas.
So… siapkan senjatamu, siapkan amunisimu… mari bertarung di 5 bulan terakhir tahun 2015 ini.